Selamat Datang di blog PKK Kabupaten Jombang

Selasa, 11 Januari 2011

Sarasehan PAUD

Dalam rangka meningkatkan tingkat cakupan pelayanan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), pada 8 Januari 2011, Tim Penggerak PKK Kabupaten Jombang bekerjasama dengan SKB Mojoagung menyelenggarakan Sarasehan Sehari PAUD bertema "Peran Pendidikan Anak Usia Dini dalam Meningkatkan Partisipasi Masyarakat Pinggiran" di Ruang Bung Tomo Pemkab Jombang.
Sarasehan dibuka secara resmi oleh NY. WIWIK NURIATI SUYANTO, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jombang. Nara sumber yang mengisi kegiatan dimaksud antara lain Bpk. Totok Isnanto dari Surabaya dan DR. Umi Dayati dari Malang serta Bpk. Halim Lubis, Psikolog. Peserta terdiri dari Kader Dasa Wisma, Bunda PAUD, Penyelenggara PAUD dan Pokja II PKK Desa.

Pelatihan Olahan Mangga Podang

Guna meningkatkan pendapatan keluarga dan menggali potensi daerah khususnya di bidang olahan produk pangan, pada 23 Desember 2010 Tim Penggerak PKK Kabupaten Jombang menyelenggarakan Pelatihan Olahan Mangga Podang yang bertempat di desa Jenis Gelaran Kecamatan Bareng yang merupakan salah satu sentra penghasil mangga podang di Kabupaten Jombang yang diikuti oleh Kader Bidang Pangan dari 4 Kecamatan yaitu Kecamatan Ngoro, Mojowarno, Bareng dan Wonosalam.
Pelatihan dibuka oleh Ibu Suhardi, Ketua Pokja III Tim Penggerak PKK Kabupaten Jombang. Materi yang diberikan meliputi Keamanan Pangan, Macam-macam Olahan Mangga Podang dan Praktek olahan.

Senin, 10 Januari 2011

Jambore Kader Posyandu


Jambore Kader Posyandu II Tahun 2010 dilaksanakan pada tanggal 28 Desember 2010 bertempat di Gedung Diklat (Kompleks SMA Negeri 3 Jombang) selama satu hari. Pada Jambore tersebut yang diikuti oleh Kader Posyandu dari masing-masing kecamatan dan pendamping diisi dengan acara pemberian materi tentang Posyandu, lomba dan outbon.
Jambore dibuka oleh Bapak Wakil Bupati Jombang, Drs. Widjono Soeparno, M.Si. yang mengucapkan terima kasih kepada semua kader Posyandu atas semua kerja keras mereka dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
Lomba yang diselenggarakan meliputi Lomba Penyuluhan, Mengisi KMS, Cipta Lagu dan Yel-yel serta Membuat kudapan untuk balita. Para peserta dengan antusias mengikuti jalannya acara demi acara. Out bon yang dikemas dengan kegiatan permainan di lapangan membuat fun dan memupuk rasa percaya diri dan kerjasama di antara para peserta.

Resepsi HKG PKK Kab. Jombang 2010


Sebagai puncak kegiatan dalam peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK Kabupaten Jombang Tahun 2010, Tim Penggerak PKK Kabupaten Jombang menyelenggarakan Resepsi HKG PKK pada 30 Desember 2010 bertempat di GOR Merdeka Jombang yang dihadiri oleh Kader Dasa Wisma, Kader Posyandu, Kader PKK Desa, Kecamatan Kabupaten dan Undangan sejumlah 3500 orang.
Pada kesempatan tersebut diserahkan hadiah lomba-lomba dalam rangkaian HKG PKK dan penyerahan bantuan kepada warga yang kurang mampu. Hadiah diserahkan langsung oleh NY. WIWIK NURIATI SUYANTO, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jombang didampingi oleh Wakil Ketua PKK dan Wakil Bupati Jombang.
Di akhir acara diisi Pengajian Umum dengan penceramah H. A'at Ainur Salam dari Surabaya. Semua undangan mengikuti jalannya acara dengan hikmat.